Tergerak menolong sesama yang mengalami musibah, Kapolsek dan anggota menyumbang secara sukarela dan telah terkumpul dana sebesar Rp 1.800.000,- dana tersebut diserahkan Rp 1,5 jt tunai dan Rp 300 ribu dalam bentuk sembako.
Kapolres Kutai Barat AKBP Pramuja Sigit Wahono SIK melalui Kapolsek Bentian AKP Lorensius B S.Sos mengingatkan jajaran untuk peduli dengan keadaan masyarakat di wilayah masing-masing.
Kamis (9/02/2017) sekira pkl 12.30 wita telah terjadi kebakaran rumah di kampung Dilang Puti RT 3 Kecamatan Bentian Besar, rumah tersebut ditempati 3 org pelajar, Â (Erlin dan Agus pelajar SMP Rudi pelajar SMA), saat kejadian rumah sedang kosong karena jam sekolah, orang tua mereka tinggal di kampung Sambung Kecamatan Bentian Besar.
Untuk meringankan beban yang terkena musibah Polsek Bentian memberikan sumbangan dari hasil kumpulan Kapolsek dan anggota.
“Kegiatan sumbangan ini untuk meringankan beban para korban”, Ucap Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana.