Anggota yang tersebar di lapangan untuk melakukan pengaturan lalu lintas yakni dari seluruh fungsi dan staf yang berpakaian dinas.
Tidak hanya anggota yang tergelar di lapangan para perwira juga turut terjun ke lapangan untuk ikut mengawasi anggota yang melaksanakan pengaturan lalu lintas di pagi hari.
Kapolsek Penajam AKP Soleh, SH mengatakan pihaknya telah memploting Anggota di setiap titik persimpangan mengingat pagi ini masyarakat kembali ke rutinitasnya mulai dari berangkat kerja, mengantar anak sekolah dan aktivitas lainnya.
Kapolres PPU AKBP Teddy Ristiawan, SH, SIK, MH mengatakan pengaturan lalu lintas pagi hari merupakan bentuk pelayanan prima pihak Kepolisian khususnya Polres PPU dengan harapan dapat membantu kelancaran masyarakat dalam beraktifitas sehari-hari sehingga masyarakat merasakan kehadiran anggota POLRI dapat tercipta rasa aman, nyaman dan lancar dalam aktifitas sehari-hari.
ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan ” kegiatan ini untuk mendekatkan diri pada masyarakat , sehingga masyarakat merasa aman karena sudah ada polisi di sekelilingnya” tutup Kombes Pol. Ade Yaya Suryana.
Humas Polda kaltim*