Tarakan – Pada hari Senin, 13 Februari 2017 pukul 21.00 Wita, Anggota Kepolisian Resor Tarakan Regu F Cipta Kondisi melaksanakan penyuluhan dan pembinaan kepada para Buruh Pelabuhan dan Anak-anak yang sedang minum minuman keras, bertempat di pelabuhan Tengkayu dan Pelabuhan Malundung kota Tarakan.
 Anggota Regu F Cipta Kondisi polres Tarakan melaksanakan Apel Malam kesiapan anggota yang akan melaksanakan cipta kondisi di wilayah hukum polres Tarakan. Apel malam tersebut, di pimpin langsung oleh Ipda Nur Akhwan dan memberikan arahan kepada anggotanya dan mengecek kekuatan serta kesiapan anggotanya yang akan melaksanakan patroli malam.
 Setelah Melaksanakan Apel Malam, Regu F Cipta kondisi Polres Tarakan yang di pimpin langsung oleh Ipda Nur Akhwan selaku wakil pawas Regu F selanjutnya  melaksanakan patroli malam guna menciptakan Situasi keamanaan dan ketertiban masyarakat yang kondusif di kota Tarakan.
 Adapun Kegiatan yang di laksanakan oleh anggota Cipta Kondisi Regu F polres Tarakan adalah melakukan penyuluhan dan pembinaan kepada para buruh pebuhan yang berada di pelabuhan Tengkayu Kelurahan Lingkas Ujung Kecamatan Tarakan Timur Kota Tarakan.
 Selanjutnya anggota Cipta Kondisi Regu F polres Tarakan melaksanakan kegiatan patroli di pelabuhan Malundung dan mendapati anak-anak yang sedang minum minuman yang mengandung alkohol, selanjutnya dilakukan pembinaan kepada anak anak tersebut sebagai tindakan efek jera.
Kegiatan Cipta Kondisi ini rutin di laksanakan oleh Anggota Kepolisisan Polres tarakan guna untuk menekan kriminalitas yang terjadi di kota tarakan, serta menciptakan Rasa Aman kepada masyarakat Kota Tarakan dengan hadirnya polisi di tengah-tengah masyarakat.