poldakaltim.com Samarinda – Kalpolresta Samarinda Kombes Pol Dr. ERIADI, SH, M.Simemimpin serah terima jabatan para pejabat Polresta Samarinda di Ruang Aula Serbaguna Polresta Samarinda Jalan Slamet Riyadi No. 01 Samarinda, Senin 30 Januari 2017.
Kapolresta mengungkapkan pergantian unsur pimpinan merupakan proses alamiah dalam konteks manajemen organisasi modern, karena itu mekanisme pergantian pejabat mengacu kepada prinsip yang saling berkait yaitu pengembangan personel dan organisasi. Prinsip tersebut sebagai koridor implementasi bagi setiap pejabat baru, sehingga kebijakan pokok satuan tidak boleh berubah meskipun nahkodanya berganti.
Kapolresta Samarinda mengharapkan kepada para pejabat baru untuk segera beradaptasi dengan lingkungan Satuan masing-masing, serta memelihara dan meningkatkan kemajuan yang telah dirintis dan dicapai oleh para pejabat sebelumnya, dengan mengembangkan inovasi dan kreativitas untuk menghadapi tantangan tugas yang semakin berat dan kompleks di masa mendatang.
Para pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan antara lain Kasat Intelkam dari Kompol SURYONO, SH, Sik, MH kepada Kompol MADE ANWARA serta Kapolsekta Samarinda Sebrang dari Kompol BERGAS HARTOKO SE, SH, MH kepada Kompol H FATICH NURHADI SH, MH.
Hadir dalam acara tersebut Wakapolresta Samarinda AKBP VENDRA RIVIYANTO, SIK, MH, Para Kabag, Para Kasat, Para Kasi dan Kapolsekta Jajaran Polresta Samarinda berserta anggotanya dan diikuti oleh Ketua Bhayangkari Polresta Samarinda beserta pengurus.
ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan ” tujuan mutasi adalah mengganti pejabat lama dengan pejabat baru guna penyegaran di tubuh Polri” tutup Kombes Pol. Ade Yaya Suryana.
Humas Polda kaltim*