poldakaltim.com Bontang – Satu hari sudah, Operasi Simpatik Mahakam 2017 berlangsung, kesibukan terlibat dari seluruh Personil lalu Lintas, tidak terkecuali Personil Satuan lalu Lintas Polres Bontang, ada yang melakukan Sosialisasi, Patroli, Penertiban di Kawasan Tertib lalu Lintas (KTL) dan ada yang sibuk dengan pelaporan hasil Operasi setiap hari.
Sebagaimana yang diperbuat oleh Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Bontang yang nampak kental dengan logat Sumatranya memberikan Himbauan tentang Tertib Berlalu Lintas melalui Corong Radio Gema Bhayangkara yang memiliki alamat di Jl. Bhayangkara No. 01 Kota Bontang ini.
†Operasi Simpatik Mahakam 2017 ini dilaksanakan dengan mengedepankan tindakan edukatif, preemtif dan preventif dengan tujuan meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas “. Dengan harapan para Pengendara kendaraan akan tumbuh kesadaran akan arti pentingnya Tertib Berlalu Lintas dan Keselamatan di jalan.
†Operasi ini dilakukan selama tiga minggu, mulai tanggal 1 hingga 21 hari kedepan. Dengan tujuan agar ketertiban Lalu Lintas bisa lebih baik. Disiplin dan kepatuhan masyarakat di bidang lalu lintas juga semakin meningkat,†Kata Kanit Dikyasa Iptu Albert.
Sasaran operasi sendiri di antaranya pelanggaran lalu lintas yang dapat menyebabkan terjadinya kecelakaan lalu lintas seperti melawan arus dan pelanggaran rambu–rambu lalu lintas, tambah Albert.
Ditempat terpisah Kapolres Bontang Akbp Andy Ervyn, Sik. Mh menerangkan Operasi Simpatik ini merupakan operasi terpusat yang digelar secara rutin setahun sekali, selain untuk meningkatkan kedisiplinan dalam berlaku lintas, juga untuk mengurangi tingkat kemacetan dan kecelakaan lalu lintas, imbuhnya.
ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan †operasi ini berlangsung selama 21 hari, dan di minta pada masyarakat selalu bijak dan tertib dalam berlalulintas†tutup Kombes Pol. Ade Yaya Suryana.
Humas Polda kaltim*