Bontang – Satuan Lalu Lintas Polres Bontag melakukan sosialisasi untuk tertib berlalu lintas, mematuhi rambu-rambu lalu lintas di Jalan, yaitu dengan sasaran terminal Bus tukang Ojek yang berada di Pangkalan Ojek Terminal dalam rangka Operasi Patuh Mahakam 2017, Rabu (17/05/2017) pukul 10.00 wita.
Sat Lantas Polres Bontang menginformasikan bahwa Operasi Patuh Semeru 2017 digelar selama 14 hari yang dimulai pada hari Selasa tanggal 09 sampai 22 Mei 2017 mendatang. Sosialisasi bertujuan mengingatkan warga untuk tertib berlalu lalu lintas, melengkapi surat-surat kendaraan SIM sebelum berkendara dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas.
Saat ditemui ditempat berbeda Kasatlantas Polres Bontang AKP Irawan Setiyono SIK. SH mengharapkan, kesadaran masyarakat dalam memperhatikan kelengkapan diri “SIM, Helm, Surat kendaraan†serta kendaraannya itu sendiri harus sesuai dengan spektek pabrik tanpa harus dirubah ataupun dimodifikasi, hal tersebut demi kenyamaan dalam berkendara, dan juga demi keselamatan pribadi maupun pengguna jalan yang lain.
“Kami perintahkan Kanit Dikyasa Iptu Albert Situmorang serta Anggota Sat lantas lainnya untuk melakukan sosialiasai dengan memberitahukan masyarakat agar memperhatikan keselamatan dan kelengkapan berkendaraan serta mematuhi rambu-rambu lalu lintas, selain daripada itu untuk diketahui, pada pelaksanaan Operasi Patuh kali ini, bagi pengendara tidak tertib aturan berlalu lintas akan dikenakan sanksi sesuai dengan Undang-Undang Lalu Lintas,†Imbuh Irawan.
ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan â€di minta pada masyarakat selalu bijak dan tertib dalam berlalulintas†tutup Kombes Pol. Ade Yaya Suryana.
Humas Polda kaltim*