Penajam Paser Utara – Dalam Rangka HUT Polwan Ke 69 Polres Penajam Paser Utara (PPU) mengirimkan salah satu polwannya yakni Bripda Indira Karina Putri untuk mengikuti lomba public speaking.

Peringati HUT Polwan yang jatuh pada tanggal 1 September, Polda Kaltim akan menggelar lomba public speaking pada hari Rabu 16 agustus 2017 yang bertempat di Polda Kaltim. Lomba tersebut di ikuti seluruh jajaran Polres Polda Kaltim, perlombaan tersebut merupakan salah satu dari rangkaian kegatan HUT Polwan ke 69.

Polres PPU sendiri Mengirimkan salah satu Polwannya yakni Bripda Indira Karina Putri, polwan kelahiran Balikpapan 4 desember 1993 tersebut merupakan polwan angkatan 2014 yang tugas sehari harinya sebagai anggota Ba sat Intelkam Polres PPU, yang memiliki kemampuan dalam berbahasa inggris.

Kapolres PPU melaui Waka Polres PPU Kompol Nina Ike mengatakan, bahwa public speaking sudah tepat dijadikan ajang kompetisi dan bukan sekedar lomba. Namun sebagai sarana untuk menunjukan Polwan yang berkualitas.

Polwan merupakan etalase terdepan dan dituntut pandai berbicara dalam segala hal karena untuk  masyarakat yang dilayani bukan masyarakat biasa  namun masyarakat sekarang sudah banyak yang pintar. Kegiatan ini tidak hanya dilombakan namun harus berkesinambungan, semoga kegiatan ini bermanfaat bagi pendukung dalam pelaksanaan tugas kedepan bagi Polwan.

Tambahnya, kemampuan public speaking sangat diperlukan dalam menjalankan tugas kepolisian. Apalagi dalam menghadapi massa ketika ada aksi demontrasi. Selain itu juga dalam mengkomunikasikan dan melakukan sosialisasi program Polri kepada masyarakat.

“Kita harus memiliki pemampuan sebagai public speaking. Ini akan membantu kita dalam melakukan tugas Polwan seperti negosiator saat ada aksi demo,” ungkap Kompol Nina Ike.

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version