Polres paser – Senin (28-08-2017). Polsek Batu Engau bersama tim terpadu melaksanakan kegiatan rutin yaitu Patroli terpadu dalam rangka mengantisipasi terjadinya Karhutla di wilayah hukum polsek kuaro atas perintah Kapolres Paser AKBP Dudy Iskandar, SIK melalui Kapolsek Kali Iptu Yulianto Eka W.
Dalam menjaga dan mengantisipasinya terjadinya karhutla, Polsek Batu Engau rutin melaksanakan Patroli terpadu. Tim patroli terpadu terdiri dari Polri, TNI, Manggala agni, dan Staf kelurahan.
sebelum ke lokasi tim berkumpul dulu di posko selanjutnya menuju ke kantor Desa Petangis bertemu dgn kepala Desa, selanjutnya tim Berpatroli ke desa Guntuk memberikan sosialisasi tentang kebakaran hutan di lokasi desa petangis dan menuju ke lokasi danau yg ada Petangis sumber airnya
(HUMASÂ POLRES PASER / HUMAS POLDA KALTIM)