POLDA KALTIM, Polres Penajam Paser Utara-Bertempat di gedung Serba guna Desa Sesulu,Kasat Binmas Polres PPU Menggelar Sosialisasi narkoba kepada Forum FKDM se Kec Waru dan dilanjutkan dengan kegiatan Diskusi(FGD) dengan tema pencegahan penyalahgunaan Narkoba di kalangan Remaja Waru,Kamis(12/10/2017).
Kasat Binmas dan Kasat Narkoba Polres PPU selaku narasumber pada kegiatan tersebut.Diharapkan dengan adanya kegiatan semacam itu warga masyarakat dapat secara cepat melaporkan setiap terdapat kejadian penyalahgunaan Narkoba minimal di lingkungan Keluarganya.Sehingga jika lingkungan keluarga baru mengenal Narkoba dari teman-temannya dapat dengan segera di putus oleh Keluarga sehingga tidak berdampak kecanduan terhadap Narkoba.
Hadir Pada kegiatan tersebut Unsur Muspika Kec Waru,Ketua FKDM se Kec Waru tokoh Pemuda serta Bhabinkamtibmas desa Sesulu.Sebagian besar kelompok masyarakat sangat antusias ketika Diskusi dimulai dengan Moderator Kasat Narkoba.
Kapolsek Waru AKP Agung Nursapto mengatakan bahwa dengan adanya kegiatan Forum Diskusi semaam ini masyarakat dapat secara terbuka menyampaikan saran dan pendapat bagaimana cara ampuh untuk menangkal bahka menghentikan penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja terutama bagi lingkungan Keluarga seagai tingkat awal.[TM]