Kutai Timur – Rabu (04/10/2017) Polres Kutai Timur Melalui BhabinKamtibmas Polsek Ancalong Briptu Oscar menghadiri Acara kegiatan tiga Bulanan anak Dari Sdr, Komang Sumardika salah satu Tokoh Masyarakat Yang ada di desa bumi rapak kec kaubun.
Selain menghadiri kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Polsek Ancalong Briptu Oscar tidak lupa menyampaikan pesan-pesan menjaga kamtibmas di wilaya desa bumi Rapak Kec. Kaubun termasuk juga bersama sama masyarakat desa bumi rapak memberantas penyalahgunaan narkoba.
Bhabinkamtibmas Polsek Ancalong Briptu Oscar juga menyampaikan ajakan untuk pada saat membuka lahan agar tidak dengan cara membakar karna dampak yang ditimbulkan dari lahan yang di bakar sangat berbahaya yang menyebabkan banyaknya asap dan polusi udara yang dapat mengganggu pernapasan.
Dilain Tempat Kombes Pol Ade Yaya Suryana selaku Kabid humas polda Kaltim menuturkan ” bahwa penting sekali penyampaian kamtibmas ke pada masyarakat tetang saling menjaga dan memelihara keamanan, dan ajakan untuk pemberantasan Penyalahgunaan Narkoba juga mengajak sluruh masyarakat untuk tidak menggunakan cara membakar pada saat membuka lahan” Terang Ade Yaya.
Humas Polda Kaltim