PoldaKaltim.com, Long Bagun – Polri selaku aparat penegak hukum dan pemelihara kamtibmas saat ini dihadapakan pada tuntutan masyarakat yang menginginkan rasa aman disetiap kegiatan dan merasakan perlindungan dengan kehadiran polisi.
Sesuai arahan Kapolres Kutai Barat AKBP Pramuja Sigit Wahono S.IK melalui Kapolsek Long Bagun, Iptu Kasiyono, SH agar seluruh anggota meningkatkan sambang kepada masyarakat sekaligus mengajak warga menjaga ketertiban minimal dilingkungannya masing masing guna terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Sore Tadi sekitar pukul 15.30 wita Briptu Philipus selaku bhabinkamtibmas Kampung Long Melaham bersama dengan Ka Spk Regu 1 dan personil melaksanakan pengamanan kegiatan Hudoq di kampung Long melaham.Selasa, (14/11) Adapun kegiatan dilaksanakan rutin sebagai tanda musim tanam telah selesai dan ritual adat tahunan guna melestarikan budaya Dayak yang ada di Mahulu.
Dalam pelaksanaannya Philipus selaku bhabinkamtibmas menyampaikan kepada panitia agar tetap menjaga situasi keamanan dikampung, tidak ada lagi perayaan adat disertai dengan perkelahian atau bahkan tindak pidana lainnya, kita harus saling menghormati termasuk menjaga budaya ini “ujar philipus.
Dalam penyampaiannya Sdr. Lawing mengucapkan terimakasih kepada Polsek Long Bagun yang telah melaksanakan patroli dan menyampaikan pesan kamtibmas kepada para remaja dan pemuda untuk tidak membuat keributan, dan apabila terjadi keributan atau pelanggaran terhadap kesepakatan adat yang dibuat akan diserahkan ke Polsek Long Bagun.
Di Lain Tempat Kombes Pol Ade Yaya Suryana Menerangkan†Bahwa Kegiatan Tersebut Adalah Upaya guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif, serta untuk menekan tindak kejahatan termasuk Menciptakan suatu hubungan Positif antara Polisi dan Masyarakat†Ujar Ade Yaya
Humas Polda Kaltim