Polda Kaltim, Polres Penajam Paser Utara – Anggota Bhabinkamtibmas Gunung Mulia Brigpol Suhendro Polsek Babulu Polres Penajam Paser Utara Polda Kaltim mengadakan kegiatan patroli sambang di pasar Minggu Desa Gunung Mulia Kecamatan Babulu, minggu pagi (12/11/17).
Sambang pasar kali ini mempunyai tujuan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada penjual Buah di pasar Minggu Desa Gunung Mulia.
Peduli kebersihan Di Lingkungan Pasar Minggu, Brigpol Suhendro Memberikan Himbauan Kamtibmas agar Penjual Buah bisa menjaga kebersihan dan tidak meninggalkan sampah saat pasar Tradisional selesai.
Apabila mempunyai Buah yang Busuk dan tidak layak konsumsi agar dikumpulkan di tempat Pembuangan yang telah ditentukan serta tidak ditinggal sembarangan untuk mencegah Bau tak sedap . Penjual Buah mengaku senang serta mengapresiasi kegiatan sambang tersebut.
“ Trima kasih atas Himbauannya Bapak polisi, kami malah merasa senang ,†ungkap salah seorang penjual Buah.
Kapolres Penajam Paser Utara AKBP Teddy Ristiawan Melalui kapolsek Babulu AKP M. Nainggolan mengatakan Diharapkan dengan adanya kegiatan sambang di lokasi keramaian seperti Pasar, maka warga masyarakat akan merasa aman dan nyaman dalam beraktifitas serta lebih dekat dengan polisi sehingga komunikasi dapat terjalin harmonis dalam kaitan pemeliharaan kamtibmas yang kondusif di Wilayah kecamatan Babulu Kabupaten Penajam Paser Utara.
(Humas Polda Kaltim)