Poldakaltim.com,  Bontang – Guna menunjang kinerja Kepolisian yang efektif,Bhabinkamtibmas Desa Sebuntal  Polsek Marang Kayu  Bripka Wahyudi Haryanto mengunjungi Kantor Desa Sebuntal dan sampaikan Pesan kamtibmas kepada aparat Desa yang ada, Selasa (09/01/2018).

Bripka Wahyudi Haryanto menyampaikan pesan-pesan kamtibmas terutama dalam hal upaya yang bisa di lakukan Oleh Desa terhadap Keamanan Lingkungan di desanya.Bhabinkamtibmas Desa Sebuntal juga menghimbau kepada Perangkat Desa agar menyampaikan kepada masing-masing Ketua RT agar mengaktifkan kembali Pos Kamling demi menjaga Keamanan Kampung.

Kapolsek Marang Kayu Iptu Yusuf,SH.MH mengatakan bahwa kegiatan Unit Binmas Polsek Waru langsung menyentuh kepada Warga masing-masing Desa.Untuk itu demi menjaga situasi kamtibmas yang aman dan Kondusif di Wilayahnya masing-masing agar para kepala desa tetap meningkatka Koordinasi dengan P{etugas Bhabinkamtibmas yang sudah ada di desa masing – masing.

ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan ” kegiatan ini untuk mendekatkan diri pada masyarakat , sehingga masyarakat merasa aman karena sudah ada polisi di sekelilingnya” tutup Kombes Pol. Ade Yaya Suryana.

Humas Polda kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version