BERAU, Poldakaltim.com,-  Untuk menjaga kedisiplinan, kinerja, dan pelayanan di jajaran Kepolisian Daerah Kalimantan Timur tetap baik, Kapolda Kaltim Irjen Pol Drs Priyo Widyanto, MM mengunjungi Polsek Maratua yang terletak di paling ujung wilayah Kaltim, Jumat (20/07/2018).

Dalam kegiatan ini Kapolda Kaltim didampingi oleh Irwasda Polda Kaltim, Karo Sarpras, Karo SDM, Dir Sabhara, Dir Krimsus, dan Dir Polair Polda Kaltim. Dengan Jajar Hormat Kapolda disambut hangat oleh Kapolsek Pulau Maratua AKP R. Tarigan beserta seluruh anggota Polsek.

Selanjutnya Kapolda pun memantau Kondisi lingkungan Polsek diantaranya Ruang Tahanan dan Ruang SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) dan melakukan sambang dengan masyarakat sekitar.

Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suyana menambahkan “Setelah acara peresmian Call center 110 dan pengarahan kepada anggota Polres Berau, kegiatan bapak Kapolda Kaltim dilanjutkan untuk mengecek kesiapan anggota dalam pelaksanaan tugas sehari-hari juga sekaligus menyambangi tokoh-tokoh yang berada di Pulau Maratua” tutupnya

HUMAS POLDA KALTIM

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version