POLDA KALTIM, Polres PPU – Kabupaten Penajam Paser Utara ditahun 2019 mendatang akan menghadapi Tahun Politik, dimana tidak hanya pemilihan Presiden/Wakil Presiden namun juga pemilihan Legislatif.
Pileg dan Pilpres 2019 tersebut tentunya menimbulkan berbagai macam gangguan kamtibmas yang dapat memicu terjadi koflik yang tentunya dapat menggangu kondusifitas kamtibmas khususnya diwilyah Kabupaten PPU. Hal ini tentunya menjadi tanggung jawab semua pihak tidak hanya pihak Keamanan namun juga seluruh elemen masyarakat.
Kapolres PPU AKBP Sabil Umar mengungkapkan bahwasannya dalam pelaksanaan pengamanan pihaknya akan mengerahkan kekuatan maksimal termasuk meminta bantuan dari TNI dan Satpol PP.
Pada kesempatan yang sama, AKBP Sabil Umar juga mengungkapkan Ia mengajak kepada seluruh simpatisan, tomas, toga, toda serta seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan Pileg dan Pilpres 2019 diwilayah Kabupaten PPU.
“Mari Bersama Kita Mensukseskan Pileg dan Pilpres 2019, Gunakan Hak Pilih Serta Bersama-Sama Menjaga Kondusifitas Kamtibmas Dengan Tidak Melakukan Hal-Hal Provokasi Seperti Hatespeech, Menyebar Isu Hoax Dan Hal Lainnyaâ€, pungkas Akbp Sabil Umar. (SH)
Â