BERAU, PoldaKaltim.com, – Kabid Humas Polda Kaltim KOMBES POL Ade Yaya Suryana, S.IK, M.H, bersama rombongan dari Bidhumas Polda Kaltim
Senin (25/02)
Supervisi Kehumasan Bidhumas Polda Kaltim di Polres Berau disambut langsung oleh Kapolres Berau AKBP Pramuja Sigit Wahono, S.IK bersama pejabat utama Polres, Kapolsek Jajaran dan Para Perwira Polres Berau, Senin (25/02) pukul 13.30 WITA.
Dalam sambutannya pada pembukaan Kabid Humas menyampaikan bahwa media di era millenial saat ini menjadi ajang rebutan untuk publikasi, tapi bagaimana mana pengelolaan dalam menajemen media itu agar tidak menjadi virus, karena saat ini semua orang perlu dengan Media.
“Dalam Institusi Polri, Menajemen Media di kelola oleh Humas. Humas berperan penting untuk mempublikasikan kegiatan aktualisasi positif dari institusi Polri itu sendiri dan juga sebagai sumber informasi dalam pembentukan opini publik yang positif, untuk menjual itu semua tentunya harus selalu up to date melalui media apapun termasuk media online, dan tentunya Humas juga berperan dalam pemuliaan profesi Polri sehingga Polri saat ini bisa menjadi Institusi yang terpopuler di Indonesia,†jelas Kabidhumas.
Kapolres juga menyampaikan ucapan rasa syukur dan terima kasih atas kunjungan Supervisi Kehumasan dari TimBidhumas Polda Kaltim.
“Supervisi ini merupakan pengecekan dan penginstruksian Humas Polres Berau sebagai pengelola menajemen media agar kedepannya dalam publikasi Polri khususnya Polres Berau bisa lebih baik lagi, sehingga Polri yang saat ini menduduki institusi tiga teratas bisa lebih dipercaya dan dicintai masyarakat, hal ini juga tidak terlepas dengan membangun hubungan kemitraan dengan insan pers dalam membantu publikasi kegiatan Polri,†ujar Kapolres.
Dalam Supervisi kehumasan TA. 2019 kali ini ada beberapa arahan yang disampaikan oleh Tim diantaranya menyebutkan bahwa Humas saat ini punya banyak program terobosan yang dilirik oleh institusi pemerintah lainnya untuk bisa meningkatkan citra institusi itu sendiri. Salah satu Commander Wish bapak Kapolri adalah Managemen Media yang diemban oleh Humas saat ini menjadi salah satu bagian penting dari fungsi di Kepolisian.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menyampaikan “ada lima strategi unggulan kehumasan, yakni meningkatkan kemitraan dengan media, meningkatkan SDM Humas, meningkatkan sarana dan prasarana kehumasan, membuka ruang kepada elemen masyarakat, menciptakan anggota Polri sebagai Media Kehumasan, juga memviralkan kegiatan positif pimpinan dan anggota polri lainnya agar diketahui masyarakat,†jelas Kabidhumas Polda Kaltim.
HUMAS POLDA KALTIM