BALIKPAPAN, Poldakaltim.com,- Setiap pekan pada hari jumat, Polda Kaltim dan jajarannya dari Polres  hingga Polsek rutin menggelar Jumat berbagi yang ditujukan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu. Kali ini Dir Binmas Polda Kaltim mewakili Kapolda Kaltim kembali menyalurkan bantuan berupa sembako kepada Ibu Rodiah lansia berumur 73 tahun yang tinggal diatas lahan milik orang di TPI Gang. Kates RT. 38 Kel. Manggar Baru Balikpapan Timur. Jumat (05/04/2019).

Kapolda Kaltim Irjen Pol. Drs. Priyo Widyanto, M.M., mengatakan kegiatan Jumat berbagi ini merupakan bagian dari implementasi visi misi Kapolri untuk mewujudkan Kepolisian yang Profesional, Modern dan Terpercaya (Promoter) serta menjadi sarana bagi pihak Kepolisian untuk mendekatkan diri dengan masyarakat khususnya kepada para lansia atau orang-orang yang membutuhkan.

“sebelumnya sudah kami perintahkan kepada para Bhabinkamtibmas untuk mendata warga yang kekurangan diwilayahnya agar dapat kita tindak lanjuti, dan dari data yang diberikan tersebut kegiatan jumat berbagi ini dapat rutin dilakukan setiap pekannya, dengan sasaran yang berbeda-beda” tutur Kapolda

“Kegiatan jumat berbagi ini merupakan suatu bentuk pendekatan kepada setiap warga terutama yang membutuhkan dan wujud nyata dari anggota polri bisa berbagi kasih lewat program Jumat berkah,” tutur Irjen Pol. Priyo

Di tempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana mengatakan, inovasi ini dalam rangka memberikan pengayoman optimal kepada masyarakat Kaltim.

“Kita sudah pernah terjun langsung membantu stabilisasi harga bahan pokok. Kali ini, kita ingin ikut ambil bagian dalam upaya menyejahterakan warga,” ujar Ade.

“Ke depan, akan selalu ada program yang akan dilaksanakan Polda Kaltim yang dampak positifnya bisa langsung dirasakan masyarakat. Kami mohon doa dan dukungannya agar Polri, khususnya Polda Kaltim bisa terus hadir untuk masyarakat,” tukasnya.

HUMAS POLDA KALTIM

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version