Poldakaltim.com, BALIKPAPAN – Pererat tali silaturahmi dengan tokoh agama dan masyarakat Balikpapan Barat, Personel Polsek Balikpapan Barat rutin melaksanakan Safari Sholat Dzuhur.
Seperti yang dilakukan Kamis (14/6/2019) hari ini, Personel Polsek Balikpapan Barat yang dipimpin oleh Iptu Budiman melaksanakan safari Sholat Dzuhur di Masjid H Sadang Jalan Wolter Monginsidi, Baru Ulu, Balikpapan Barat.
â€Safari Sholat Dzuhur merupakan kegiatan rutin kami yang dilaksanakan setiap hari,” terang Kapolres Balikpapan AKBP Wiwin Firta melalui Kapolsek Balikpapan Barat AKP Agung Nursapto.
Agung Nursapto juga mengatakan bahwa selain safari sholat Dzuhur pihak juga rutin melaksanakan safari Sholat Subuh.
Selain Polsek Balikpapan Barat, Polsek-polsek lain jajaran Polres Balikpapan juga melaksanakan kegiatan yang sama.
” Polsek jajaran Polres Balikpapan rutin melaksanakan safari Sholat Subuh dan Dzuhur sebagai bentuk menjalin silaturahmi dan mendekatkan Polri dengan masyarakat,” tandas AKBP Wiwin Firta.