Poldakaltim.com, SAMARINDA- Wakapolda Kaltim Brigjen Pol. Drs. Eddy Sumitro Tambunan, M.Si., terjun langsung guna memimpin pengamanan Aksi Unjuk Rasa oleh para Mahasiswa Aliansi Kaltim Bersatu di depan Kantor DPRD Provinsi Kaltim Jalan Teuku Umar Samarinda, Senin (30/09/2019).
Dalam arahannya pada saat Apel gelar pengamanan, Wakapolda Kaltim kembali mengingatkan kepada para anggotanya untuk tetap semangat dalam mengantisipasi kegiatan demo yang dilakukan mahasiswa dan jangan terbawa emosi karena mereka adalah adik-adik kita.

“Jangan sampai bergerak sendiri-sendiri, harus dalam ikatan, apabila ada teman kita yang terpancing emosi, ingatkan. Tidak ada yang menggunakan senpi, lakukan pelayanan kepada adik-adik kita dengan baik, pasti mereka juga baik†tegas Eddy
“Saya beserta PJU berada di tengah-tengah anda semua, kita sudah merencanakan kita sudah mempersiapkan dan hari ini harus kita laksanakan pengamanan dengan tanggung jawab, jaga kekompakan, jangan sampai ada anggota yang memukul atau bahkan menggunakan senpi, khususnya anggota yang berpakaian preman (reskrim, intel dan narkoba)†tambahnya
Ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana menerangkan untuk mengamankan aksi unjuk rasa ini, Polda Kaltim menurunkan sebanyak 940 personil gabungan yang terdiri dari TNI-Polri.
“harapannya aksi ini akan berjalan dengan damai dan kondusif. Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk menyampaikan aspirasinya dengan cara-cara yang baik dan tidak anarkis. Mari bersama-sama kita jaga kerukunan dan persatuan NKRI†tutur Ade
HUMAS POLDA KALTIM