Poldakaltim.com, PENAJAM- Guna memberikan sosialisasi terkait pemberdayaan dan pengembangan potensi kehumasan di wilayah Polda Kalimantan Timur, Kamis Pagi (10/10/2019), Kabag Pensat Biro Penmas Divisi Humas Polri Kombes Pol. Drs. Yusri Yunus beserta tim dan Bid Humas Polda Kaltim mengunjungi Polres Penajam Paser Utara.
Kunjungan ini langsung disambut hangat oleh Kapolres Penajam Paser Utara Akbp Sabil Umar, S.I.K., dan para pejabat Polres PPU beserta personilnya.

Dalam kunjungan yang dirangkai dengan kegiatan tatap muka di Aula Mapolres PPU ini, Kombes Pol. Drs. Yusri Yunus mengatakan merupakan amanah tugas Polri untuk menjalin kemitraan mainstream maupun media sosial yang menjalin hubungan yang saling bermanfaat, Polri juga memerlukannya dalam rangka pengelolaan Kamtibmas seperti Himbauan Kamtibmas, penayangan Polri dalam berhasil mengungkapkan Kejahatan dan media massa dapat dijadikan Sebagai sumber Informasi.

Ia menambahkan bahwa fungsi humas polri bukan hanya bertugas menjaga citra Polri dan membina hubungan dengan masyarakat, namun juga dituntut untuk mampu memelihara Kamtibmas dan mengelola Big Data system secara terintegrasi, mulai dari Polsek ke Polres hingga ke Polda.
HUMAS POLDA KALTIM