Poldakaltim.com, Balikpapan – Kebakaran yang terjadi dekat Mapolda Kaltim cepat di respon oleh Ketua Bhayangkari Kaltim dengan memberikan bantuan kepada korban di Lapangan Tenis Polda Kaltim, Rabu (3/12).

Rombongan Ketua Bhayangkari Ibu Diana Muktionon dengan menggunakan seragam warna pink datang membawa pakaian dan makanan bagi para korban kebakaran.

Terlihat Ketua Bhayangkari berdialog dengan para korban kebakaran. Dengan rasa empati Ketua Bhayangkari turut berduka atas kejadian kebakaran yang menimpa korban dan memberikan motivasi semangat kepada para korban dan dibalik kejadian ini ada hikmah dari Tuhan Yang Maha Kuasa yang kita tidak ketahui sekaligus membesarkan jiwa para korban kebakaran agar bisa bangkit dan bersemangat menghadapi hidup.

“Apa yang dirasakan warga musibah kebakaran sama dengan apa yang saya rasakan. Semoga pemberian ini (sembako) dapat mengurangi beban para korban”, ucap Ibu Diana Muktiono.

“Kunjungan kami sebagai wujud kehadiran negara ditengah-tengah masyarakat untuk empati terhadap saudara-saudara kita yang terkena musibah kebakaran, dan kami memberikan semangat dan menghibur korban agar tidak trauma dan berkecil hati atas kejadian ini “, ujar Kapolres Katingan.

Sementara, masyarakat korban kebakaran mengucapkan banyak terima kasih atas kunjungan Ketua Bhayangkari Kaltim beserta rombongan.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version