Poldakaltim.com, KUKAR- Tim dari Polda Kaltim yang dipimpin oleh Karo SDM Polda Kaltim Kombes Pol Marjuki beserta Waka SPN Polda Kaltim AKBP Jefri Yuniardi melaksanakan asistensi dan supervisi terkait Operasi Lilin mahakam 2019 di Polres Kutai Kartanegara (Kukar), pada Selasa (24/12/2019).

Kegiatan ini berlangsung di ruang Tri Brata lantai II dan ruang Electronic Command Center (ECC) polres Kukar, dihadiri Kapolres Kukar AKBP Andrias Susanto Nugroho, Wakapolres Kukar Kompol Wiwit Adisatria, para Kabag, Kasat, perwira polres kukar.

Asistensi dan supervisi ini membahas mengenai Operasi Lilin mahakam 2019 di Polres Kukar dan jajaran dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru 2019, Termasuk tentang cara bertindak dalam pengamanan, sistem pelaporan kegiatan dan lainnya.

“Intinya kita melihat sejauh mana Polres Kukar dan jajaran dalam mempersiapkan pengamanan,” ujar Ketua Tim Karo SDM Polda Kaltim Kombes Pol Marjuki didampingi Kapolres Kukar AKBP Andrias Susanto Nugroho.

Usai melakukan pengecekan terkait dengan panel data, selanjutnya Tim Asistensi dengan di dampingi Kapolres Kukar melakukan Pengecekan pos pam dan pos terpadu yang ada di kota tenggarong.

Tak hanya itu saja, Kombes Pol Marjuki berserta anggotanya juga melaksanakan patroli air bersama dengan Kapolres Kukar beserta pajabat utama polres kukar dengan menggunakan speed boat dinas perhubungan(Dishub) kabupaten Kukar.

“Dalam rangka mengamankan perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, kami tidak hanya bersiaga di darat, wilayah perairan juga harus aman dari segala bentuk gangguan keamanan,” pungkas Karo SDM Polda Kaltim Kombes Pol Marjuki.

Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana menjelaskan asistensi dilaksanakan guna pelaksanaan tugas operasional dan memonitor situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.

“asistensi tentunya untuk meninjau sampai sejauh mana kesiapan masing-masing Polres dalam mengamankan Perayaan Natal 2019, ada beberapa indicator kesiapan yang merupakan bagian integral dari Asta Siap, diantaranya Siap Administrasi, kesiapan Posko sebagai pusat pengendalian, Lat pra ops untuk meningkatkan kemampuan personil, Siap Kondisi Keamanan dan ketertiban masyarakat, dan siap masyakat untuk memberdayakan peran masyarakat contohnya Polmas, Siap Kuat personiil, Siap sarana prasarana, dan terakhir siap Anggaran” jelas Ade

Selanjutnya Ade juga mengharapkan dengan adanya kegiatan asistensi ini, hal-hal yang belum terselesaikan bisa terselesaikan dengan cara yang baik, cepat, dan tepat.

HUMAS POLDA KALTIM

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version