Sendawar – Polres Kutai Barat gelar apel pengamanan gereja pada minggu (05/01/2020) di halaman mako Polres Kubar. Apel tersebut dipimpin langsung Kapolres Kutai Barat AKBP Roy Satya Putra S.IK M.H dan dihadiri oleh seluruh pimpinan serta anggota Polres Kubar.

Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana yang menerima laporan dari Polres Kubar mengungkapkan bahwa pengamanan kegiatan ibadah setiap hari minggu merupakan hal yang rutin dilakukan demi memberikan kenyamanan dan rasa aman kepada masyarakat yang beribadah.

“Hari minggu merupakan hari dimana umat nasrani melaksanakan ibadah, di Kubar dan Mahakam Ulu mayoritas penduduknya nasrani, jadi setiap minggu kita mengadakan apel dalam rangka pengamanan ibadah”. Ucap Kombes Pol. Ade.

“Wujud kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat juga sebagai bentuk pelayanan prima imbasnya adalah masyarakat yang melaksanakan kegiatan bisa merasa aman dan nyaman”. Imbuh Kombes Ade.

Setelah melaksanakan apel, para anggota bergegas menuju plotingan masing-masing sesuai surat perintah. Para anggota yang bertugas dituntut untuk selalu waspada dan jeli terhadap situasi dan juga potensi kerawanan yang muncul saat bertugas

Kapolres Kubar juga terjun langsung ke gereja-gereja untuk mengecek kesiapan anggota dilapangan dan juga memberikan semangat moril kepada anggota yang bertugas.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version