Poldakaltim.com, Balikpapan – Demi terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di Wilayah Kota Balikpapan, berbagai macam cara dilakukan oleh Kapolresta Balikpapan. Salah satunya giat pengalangan yang dilaksanakan oleh Kombes Pol Turmudi S.I.K, Jum’at (28/2/2020).
Demi menjalin komunikasi dan keakraban dengan warga masyarakat serta demi menekan angka kriminalitas di wilayah hukum Polresta Balikpapan, Orang Nomor Satu di Polresta Balikpapan tersebut melaksanakan giat penggalangan dengan warga masyarakat sekitar Pelabuhan Semayang Balikpapan.

Giat penggalangan memang sering di laksanakan oleh Kapolresta Balikpapan karena giat tersebut sebagai sarana pendekatan dengan masyarakat, serta bentuk nyata kehadiran Polri ditengah tengah masyarakat.
“ Penggalangan dilaksanakan bukan hanya pada tokoh saja, namun untuk lebih mengenal dan mendekat kepada masyarakat. Melaksanakan penggalangan harus sampai akar rumput juga “. Ucap Kapolresta Balikpapan.
Di tempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana S.I.K., M.H., mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Kapolresta Balikpapan tersebut. Kegiatan penggalangan terhadap warga masyarakat di wilayah Kota Balikpapan tersebut dilaksanakan guna mencegah sejak dini agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan termasuk untuk menekan angka kriminalitas demi terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kota Balikpapan.
Humas Polda Kaltim