Poldakaltim.com, Balikpapan – Biddokkes Polda Kalimantan Timur menerjunkan personelnya untuk melakukan penyemprotan desinfektan di sejumlah area publik di Polda Kaltim, hal ini dilakukan sebagai upaya pencegahan penularan Virus Corona atau Covid-19, Kamis(19/03/2020).
Adapun area yang dilakukan pembersihan atau sterilisasi tersebut adalah diseluruh lorong serta ruangan Mapolda Kalimantan Timur.

Dalam penjelasannya, Kabid Dokkes Kombes Pol dr. Prima Heru Yulihartono, M.Kes yang diwakili oleh Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., mengatakan bahwa penyemprotan desinfektan ini dilalukan serentak seluruh jajaran Polri sebagai respon dan bentuk partisipasi dalam mencegah wabah Covid-19.
Mudah-mudahan kita Persnonil Polda Kalimantan Timur tidak ada yang menjadi korban. Untuk itu marilah kita semua mulai dari diri kita sendiri agar dapat menjaga kebersihan lingkungan dan tempat dimana seringnya bertemu kerumunan manusia.

“Untuk itu saya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih meningkatkan pola hidup sehat seperti berolahraga dan membiasakan mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktifitas. Selain itu, untuk mencegah virus ini marilah kita semua untuk melakukan langkah-langkah pembatasan kegiatan ditempat-tempat keramaian sebagai upaya mencegah penularan virus Covid-19,†tutup Kabid Humas Polda Kaltim.
Humas Polda Kaltim