Poldakaltim.com, Samarinda – Bhayangkari cabang samarinda membagikan sembako dan masker di sepanjang jalan protokol kota samarinda. Sabtu,(11/04/2020).
Dalam kegiatan bakti sosial ini bhayangkari cabang samarinda di wakili oleh polwan polresta samarinda untuk membagikan sembako dan masker.

Imbas dari covid-19 yang melanda khususnya kota samarinda, bhayangkari cabang samarinda melakukan gerakan dalam bentuk kepedulian untuk memerangi covid-19 dengan cara membagikan sembako dan masker kepada ojol, Petugas kebersihan/ Penyapu jalan (DLH), Tukang Parkir.
Setelah itu menuju ke Posko IKA Unmul – BUMD Kaltim Komplek stadion Segiri Samarinda untuk memberi bantuan sembako dan diterima oleh Perwakilan Ketua Alumni Fisipol Unmul Sdr.Yayan Aliansyah, S.Sos .
Ditempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk sementara waktu berdiam diri dirumah saja guna memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Kami mengajak masyarakat, untuk menerapkan physical distancing, yaitu untuk menjaga jarak antara satu sama lain, terus menjaga kebersihan, dan apabila mengalami gejala badan kurang sehat dapat segera memeriksa kesehatan,†tutup Kombes Pol Ade Yaya Suryana.
Humas Polda Kaltim