Poldakaltim.com, Kutim – Berbagi kebaikan. Itulah yang dilakukan oleh anggota Polres Kutai Timur. Ditengah wabah COVID – 19 berbagi sembako untuk warga yang kurang mampu, kini giliran wilayah Kec. Sangatta Utara yang disasar.

Wakapolres Kutim KOMPOL Mawan RIswandi, SE., M.M mengatakan kegiatan berbagi kebaikan pada sesama ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada sesame ditengah pandemi COVID-19.

“Ini adalah bentuk kepedulian kami kepolisian kepada sesama,” jelas Wakapolres Kutim, Jumat (22/05/2020).

Sementara itu ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh personil Polres Kutim tersebut. Ia menyebutkan bahwa kegiatan kemanusiaan tersebut sangat perlu dilaksanakan ditengah Pandemi Covid-19 saat ini, mengingat banyaknya masyarakat yang menjadi terdampak Covid-19 tersebut.

“Kami harap masyarakat tidak mudik keluar kota dan melakukan physical distancing ditengah pandemi COVID-19 menjelang lebaran ini,” Pesan Kabid Humas Polda Kaltim.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version