Poldakaltim.com, SAMARINDA- Dapur Umum Polresta Samarinda kali ini digunakan oleh Anggota Staf Polresta Samarinda untuk memasak beberapa jenis bahan pangan pokok (beras), sayur mayur, dan lauk pauk untuk membuat puluhan makanan berupa nasi kotak & takjil buka puasa, Jumat  (15/05/2020).

Kemudian puluhan Nasi Kotak & takjil berupa Bubur Kacang Ijo tersebut akan dibagikan kepada warga kota Samarinda di Wilayah Kec. Sungai Kunjang pada sore hari menjelang waktu berbuka puasa.
Dipimpin langsung oleh Kabag Sumda Kompol Fatich Nurhadi, S.H., M.H. personel Staf Polresta Samarinda mengenderai mobil berkeliling wilayah Kec. Sungai Kunjang untuk memberikan Nasi Kotak & Takjil tersebut kepada masyarakat yang membutuhkan.
Kompol Fatich Nurhadi, S.H., M.H. menyampaikan bahwa “Nasi kotak yang dibagikan adalah hasil dari masakan Dapur Umum Polresta Samarinda, bersama-sama Personel Staf & Polwan Polresta Samarinda memasak makanan tersebut yang tentunya selalu memperhatikan kebersihan dan kwalitas pada puluhan makanan berupa Nasi Kotak & Takjil itu, semoga bermanfaat khususnya kepada warga yang sedang menjalankan ibadah puasaâ€, ucap Kabag Sumda.
“Sasaran kami membagikan Nasi Kotak & Takjil pada hari ini adalah masyarakat di Wilayah Kec. Sungai Kunjang Khususnya Para Penyapu Jalan, Ojek, Tuna Wisma dan beberapa pengguna Jalan. Tidak lupa juga kami ke Dermaga Sungai Kunjang untuk memberikan makanan buka puasa ini kepada Para Buruh yang bekerja disana, Para Buruh ini berperan dalam proses penyaluran sembako kepada Masyarakat Kota Samarindaâ€, Imbuhnya.
“Sembari membagikan Nasi Kotak & Takjil kami juga selalu mengimbau kepada Warga agar selalu menggunakan masker, rajin mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktivitas serta bersama kita ikuti anjuran Pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan Tidak Mudikâ€, Tutup Kabag Sumda.
Ditempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana juga mengharapkan kepada masyarakat untuk tetap di rumah saja dan tidak keluar jika tidak ada kepentingan mendesak.
“Jika benar-benar harus keluar rumah, silahkan patuhi protokol kesehatan untuk mengantisipasi penyebaran pandemi covid-19†Terangnya.
HUMAS POLDA KALTIM