Poldakaltim.com, BALIKPAPAN- Sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat yang terdampak Pendemi Covid-19, Kanit Sabhara Polsek Balikpapan Selatan Iptu Siswo Handoho dan anggota memberikan bantuan sembako kepada Ibu Kasihani, seorang lansia berumur 62 tahun yang tinggal di Jalan Marsma Iswahyudi GG Perjuangan Rt.28 Kel Sepinggan Raya, Jumat (08/05/2020).
“Kami berharap, pemberian sembako ini dapat sedikit membantu serta meringankan beban masyarakat di tengah wabah virus Covid-19. Penyaluran sembako ini sudah yang kesekian kalinya dilaksanakan Polsek Balikpapan Selatan sebagai wujud kepedulian dari kami kepada masyarakat yang terdampak Covid-19,†Kanit Iptu Siswo Handoho
Selain membagikan sembako, kami juga gencar menyampaikan himbauan kepada mereka agar tetap jaga kesehatan, jaga jarak, tetap memakai masker, rutin olah raga dan jangan keluar rumah apabila tidak ada keperluan yang mendesak paparnya.
Ditempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana juga mengharapkan kepada masyarakat untuk tetap di rumah saja dan tidak keluar jika tidak ada kepentingan mendesak.
“Jika benar-benar harus keluar rumah, silahkan patuhi protokol kesehatan untuk mengantisipasi penyebaran pandemi covid-19†Terangnya.
HUMAS POLDA KALTIM