Poldakaltim.com, Bontang – Dalam rangka memeringati Hari Bhayangkara ke-74, Polres Bontang membagikan bahan pokok berupa beras kepada warga kurang mampu dan terdampak Covid-19. Peringati Hari Bhayangkara ke-74, Polres lebih memilih berbagi kepada masyarakat terdampak covid-19.
Kapolres Bontang AKBP Boyke Karel Wattimena, SIK. MH memimpin langsung kegiatan bakti sosial membagikan bahan pokok berupa beras kepada masyarakat kurang mampu, wakit menahun, Veteran dan warga terdampak Covid-19 dengan cara door to door.
Kapolres Bontang AKBP Boyke Karel Wattimena bersama Wakapolres KOMPOL A. Indrawan, PJU, beberapa Perwira dan anggota Polres Bontang, pagi ini membagikan 300 Kg beras kepada 52 KK warga Kelurahan Tanjung Laut Indah, Gunung Elai, Loktuan, Tanjung Laut dan Gunung Telihan.
Pembagian 60 Zak Beras 5 kg ini sebagai bentuk kepedulian Polri kepada warga masyarakat yang terkena dampak covid 19. Warga yang menerima bantuan beras ini merupakan hasil pendataan dan Penyisiran para Bhabinkamtibmas secara Door to Door di lapangan.
Sementara itu ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., berharap dengan adanya bantuan sosial ini bisa membantu meringankan persoalan kebutuhan rumah tangga dan lebih tepat sasaran.
Kombes Pol Ade Yaya Suryana juga menghimbau kepada seluruh masyarakat jika ingin melaksanakan kegiatan di luar rumah untuk tetap memperhatikan protokol covid-19. Seperti menggunakan masker, menghindari kerumunan, menerapkan physical distancing dan protokol covid-19 lainnya.
 “Menuju new normal, warga kembali produktif namun harus tetap mematuhi protokol kesehatan dengan selalu menjaga jarak, menggunakan masker dan selalu mencuci tangan dengan air mengalir,†jelas Kombes Pol Ade Yaya Suryana.
Humas Polda Kaltim