Poldakaltim.com, KUTIM- Kapolres Kutim AKBP Indras Budi Purnomo SIK. M.M., memberikan arahan kepada seluruh personilnya terkait kesiapan jelang pelaksanaan pengamanan Pilkada 2020, bertempat di Lapangan Apel Mapolres, Rabu (15/07/2020).
Kapolres Kutai Timur menyampaikan beberapa Arahan terhadap personilnya perihal persiapan Pengamanan Pilkada Serentak tahun 2020 di Wilayah Kab. Kutai Timur, ditambah lagi pengamanan kali ini lebih di maksimalkan dikarenakan adanya OTT (Operasi Tangkap Tangan) dari KPK di wilayah Kab. Kutai Timur terhadap para pejabat Kab. Kutai Timur.
Dengan memperketat penjagaan Mako Polres Kutai Timur dan melakukan pembinaan kepada masyarakat untuk bekerja sama menjalin silaturahmi yang kuat khususnya dalam rangka menyambut Kegiatan Pilkada Serentak 2020 mendatang ini.
Tidak hanya Polres, Polsek Jajaran pun ikut menjadi bagian dalam rangka kegiatan ini, khususnya di seluruh wilayah Kab. Kutai Timur.
AKBP Indras Budi Purnomo SIK. M.M. mengharapkan kepada seluruh personel agar tetap menjaga kekompakan serta waspada terhadap situasi saat ini dan kedepan.
Dalam arahannya, Kapolres Kutai Timur menyampaikan kepada seluruh personel untuk meningkatkan kedispilan diri.
“Tantangan tugas kedepan semakin berat dan sulit, maka diharapkan kepada personel selalu tingkatkan kemampuan dan kinerja, sehingga kedepan Polri semakin profesional, modern dan terpercaya dalam pelayanan kepada masyarakat,†tutup Indras Budi Purnomo.
Ditempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana mengimbau kepada seluruh masyarakat Kalimantan Timur untuk selalu mematuhi protocol Kesehatan ditengah situasi Pandemi Covid-19.
“dalam beraktivitas baik itu sedang berada diluar rumah untuk keperluan tertentu atau berada dimana saja selalu menggunakan masker dan selalu mentaati himbauan pemerintah dalam penanganan Covid-19†tutur Ade Yaya Suryana
Sumber: HUMAS POLDA KALTIM