Poldakaltim.com, Kukar – Kapolres Kukar berkunjung ke Kejaksaan Negeri Kukar (Kejari Kukar) dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke-60 dan silaturahmi dengan pimpinan Kejaksaan Kab. Kukar di Jln. Kembangan Raya Jl. Pesut Kec. Tenggarong, Rabu (22/07/2020) Sore.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., mengatakan, kunjungan Kapolres Kukar dikantor Kejari Kukar didampingi oleh Wakapolres Kukar mendapat sambutan yang hangat dan bersahabat dari para Kasie Kejari Kukar dan langsung menuju ruang Kajari.

Kunjungan tersebut selain memberi kue untuk Hari Bhakti Adhyaksa ke-60 juga sebagai ajang silaturahmi Kapolres Kukar dengan Kepala Kejari Kukar sehingga kedepan akan tercipta keakraban di dalam sinergi melaksanakan tugas-tugas kedinasan.
Lawatan silaturahmi Kapolres Kukar di kantor Kejari Jakbar merupakan lanjutan lawatan silaturahmi Kapolres sebelumnya, yang mana telah bersilaturahmi terus berkoordinasi dalam kegiatan kedinasan.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., mengatakan sebagai suatu instansi yang saling bekerjasama kita harus terus membangun tali silaturahmi sehingga dapat membangun komunikasi yang baik dalam membina hubungan kerja.
“Kejari merupakan instansi yang selalu berhubungan dengan Polri maka dari itu tali silaturahmi tidak boleh terputus sehingga bisa membina hubungan kerja yang baik”, Ucap Kombes Pol Ade Yaya.
Humas Polda Kaltim