Poldakaltim.com, Samarinda – Sigap Tanggap dan cepat merupakan sikap yang sudah tertanam di dalam diri setiap personil Polri, hal ini merupakan suatu kesiapan dalam menghadapi segala tantangan yang ada di depan mata. Sikap tersebut juga digunakan untuk menolong dan membantu masyarakat.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Personil Patroli Sabhara Polsek Sungai Kunjang yang sedang melaksanakan Patroli di wilkum Polsek Sungai Kunjang tepatnya di jl. Jakarta, Di depan Masjid Ar Rasyidin, kelurahan Loa Bakung melihat 2 orang pengendara motor yang mengalami laka lantas, dengan sigap Personil Patroli Sabhara Polsek Sungai Kunjang langsung menolong korban tersebut, Senin (20/7/2020).
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., bahwa tanpa Basa basi Personil Patroli Sabhara Polsek Sungai Kunjang langsung meminta bantuan pengendara lain yang sedang melintasi dijalan tersebut, untuk membantu menolong korban dan melarikan ke pusat kesehatan terdekat agar segera mendapatkan pertolongan medis dengan cepat.
Menceritakan informasi yang diperoleh, Kombes Pol Ade Yaya Suryana mengungkapkan, kurang hati hatinya Pengendara mungkin menjadi salah satu penyebab terjadinya laka lantas yang dialami oleh korban tersebut, atau mungkin ada faktor lain yang menjadi penyebab terjadinya kecelakaan tersebut.
“Memang sudah menjadi kewajiban Polri untuk melindungi, mengayomi, dan bahkan menolong Masyarakat,†Tutup Kombes Pol Ade Yaya.
Humas Polda Kaltim