Poldakaltim.com, BALIKPAPAN – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan ditengah Pandemi Covid-19, Polresta Balikpapan terus melakukan inovasi dan kegiatan-kegiatan yang positif.
Untuk diketahui sebelumnya, bahwa beberapa waktu yang lalu Polresta Balikpapan telah melaksanakan budidaya tumpang sari kangkung dan lele.
Kali ini, Polresta Balikpapan akan sulap lahan kosong yang ada di belakang bangunan baru Mapolresta Balikpapan menjadi kebun sayuran.
“Kalau sebelumnya kita budidaya tumpang siri lele dan kangkung dalam ember, kali kita akan manfaatkan lahan belakang untuk berkebun,” jelas Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Turmudi saat meninjau kolam ikan, Selasa (7/7/2020).
Lanjut Kapolresta, bahwa selain menyiapkan lahan untuk berkebun, pihaknya juga telah membuat kolam untuk budidaya ikan air tawar.
Apa yang dilakukan oleh Polresta Balikpapan ini patut diancungi jempol dan mendapatkan apresiasi.
Karena disela-sela kesibukan melaksanakan tugas menjaga kondusifitas Kota Balikpapan dan membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19, Polresta Balikpapan terus berinovasi dengan kegiatan yang positif.
“Ini semua kami lakukan untuk masyarakat Kota Balikpapan,” imbuhnya.
Kapolresta Balikpapan juga berharap dengan adanya kebun dan kolam ikan ini, hasil panen nantinya akan bisa membantu mengurangi beban masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pangan di tengah Pandemi Covid-19.
Saat ini, tanah belakang Mapolresta Balikpapan sudah sudah digarap dan sudah tanami bibit sayur-sayuran, sedangkan untuk kolamnya sudah diisi ratusan dengan ikan air tawar
â€Kami berharap, apa yang kami lakukan ini bisa memberi contoh dan memotivasi masyarakat memanfaatkan lahan kosong untuk dimanfaatkan memenuh ketahanan pangan dilingkungan keluarga,” pungkasnya.
Ditempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana mengimbau kepada seluruh masyarakat Kalimantan Timur untuk selalu mematuhi protocol Kesehatan ditengah situasi Pandemi Covid-19.
“dalam beraktivitas baik itu sedang berada diluar rumah untuk keperluan tertentu atau berada dimana saja selalu menggunakan masker dan selalu mentaati himbauan pemerintah dalam penanganan Covid-19†tutur Ade Yaya Suryana
HUMAS POLDA KALTIM