Poldakaltim.com, Kukar – Kapolres Kukar didampingi Kasat Binmas Polres Kukar melaksanakan silaturahmi dan sambang tokoh Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Adji Muhammad Arifin di Kediamannya jalan Udang, Kamis (27/08/2020).
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., mengatakan, perlunya menyambung hubungan dengan para tokoh yang ada bagi anggota Polri merupakan keharusan yang harus dijalankan demi menjalin tali silaturahmi untuk menciptakan situasi yang kondusif.
Dengan Sebuah obrolan ringan dengan Tokoh Masyatakat Kab. Kukar, namun manfaat dan makna yang terkandung dalam pertemuan itu sangat besar dan berharapan para tokoh dapat ditularkan kepada masyarakat tentang pesan pesan kamtibmas maupun himbauan Protokol Kesehatan.
Pada kesempatan itu pula, Kapolres Kukar juga memberikan himbauan kepada tokoh masyarakat tentang pencegahan Covid 19 dan mengajak masyarakat agar menjaga pola hidup sehat dengan menjaga kebersihan dilingkungan masing masing.
Sementara itu Adji Muhammad Arifin selaku Sultan Kutai Kartanegara dan Tokoh Masyatakat Kab. Kukar menyambut kunjungan Kapolres tersebut dengan hangat dan mengucapkan terimakasih.
“Saya ucapkan terimakasih atas kunjungan dan Silaturahmi ini semoga kegiatan seperti ini semakin membuat Tali silaturrahmi semakin erat, sehingga masyarakat dan polri semakin solid dalam menjaga kamtibmas di wilayah Kab. Kukarâ€. Ucap Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura.
Humas Polda Kaltim