Poldakaltim.com, BERAU – Kapolsek Pulau Derawan hadiri Peringati Hari Konservasi Alam Nasional tahun 2020 yang dilaksanakan oleh Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Seksi Konservasi Wilayah I Berau, Senin, 10 Agustus 2020.
HKAN tahun ini diperingati dengan melepas 2000 ekor tukik jenis penyu hijau ke habitat asalnya ke laut lepas.
Pelepasan tersebut dilaksanakan di Taman Wisata Alam (TWA) Pulau Sangalaki, Kepulauan Derawan dengan diikuti oleh instansi terkait mulai dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, TNI-POLRI, dan sejumlah relawan.
Kapolsek Pulau Derawan AKP Kokoh Jumarko, mengatakan ada 2000 ekor tukik jenis penyu hijau yang akan dilepasliarkan pada kegiatan kali ini.
“Tukik tersebut merupakan hasil penyelematan dari beberapa sarang penyu hijau yang terancam oleh pasang air laut yang kemudian diamankan dan ditaruh di penetasan semi alami hingga menetas,” ujarnya.
Dua ribu ekor tukik tersebut berhasil dikumpulkan dalam kurun waktu lima hari.
Kepala BKSDA SKW 1 Berau Dheny Mardiono menyampaikan kalau jenis tukik yang dilepaskan itu adalah salah satu upaya agar seluruh tukik tidak terlalu lama berada di bak penampungan sehingga sifat alaminya dapat kembali normal setelah dilepasliarkan.
“Segera mungkin akan kita lepaskan selama persediaan pakan dia (tukik) ada di dalam tubuhnya kita sesegera mungkin untuk melepaskan supaya juga sifat alaminya masih ada dan umur tukik yang kita lepaskan sebanyak 2000 ini adalah yang umurnya mulai tangal lima hingga sembilan agustus, bahkan ada juga yang baru menetas langsung kita lepaskan,†jelasnya.
Sementara itu ditempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana mengimbau kepada seluruh masyarakat Kalimantan Timur untuk selalu mematuhi protocol Kesehatan ditengah situasi Pandemi Covid-19.
“dalam beraktivitas baik itu sedang berada diluar rumah untuk keperluan tertentu atau berada dimana saja selalu menggunakan masker dan selalu mentaati himbauan pemerintah dalam penanganan Covid-19†tutur Ade Yaya Suryana
Sumber: HUMAS POLDA KALTIM