Poldakaltim.com, Kukar – Personil Polres Kukar dan BKO Brimob melaksanakan apel persiapan pengamanan Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati di Mako Polres Kukar, Rabu (23/9/2020).
Apel dipimpin oleh Kabag Ops Polres Kukar dengan menerjunkan Ratusan personil gabungan Polres, Kodim 0906/Tgr, Satpol PP dan Dishub.
Proses penetapan pasangan calon akan dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan sehingga tahaoan Pilkada 2020 tetap bisa berjalan dan Covid 19 bisa diputus mata rantainya.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., menyampaikan dalam tahapan Pillkada sesuai peraturan, komitmen bersama, pakta integritas dan Maklumat Kapolri tidak ada pengerahan massa dan jumlah undangan yang hadir terbatas.
Kombes Pol Ade Yaya berharap dalam pelaksanalan penetapan bisa berjalan sebagaimana mestinya dan kondusif sehingga menghasilkan Pilkada 2020 yang aman, damai, dan sehat.
Humas Polda Kaltim