Balikpapan – Melalui dialog interaktif bersama Balikpapan TV, Polda Kalimantan Timur melalui Ditpamobvit Polda Kaltim menjelaskan terkait Pengamanan Objek Wisata di Kaltim selama masa Pandemi Covid-19, Rabu (07/10/2020).

Dalam obrolan tersebut, Plt. Kasubdit Wisata Ditpamobvit Polda Katim Kompol Slamet Hariyanto selaku narasumber mengatakan Saat ini obyek wisata di Kaltim masih buka tutup, sehingga Ditpamobvit terus melaksanakan Patroli ke tempat-tempat wisata.

Dirinya menambahkan, pada saat pandemi ada yang memanfaatkan situasi untuk melakukan tidak Kejahatan, oleh karena itu disarankan pengelola wisata agar memasang CCTV untuk membantu pengamanan.

“Setiap obyek wisata ada pam Swakarsa maupun satpam, dan bila ada permasalahan ditempat wisata dapat melaporkan ke Polisi terdekat atau Babinkamtibmas” terangnya

Lebih lanjut, Kompol Slamet menjelaskan, tugas dan tanggung jawab Ditpam Obvit yaitu bertugas menyelenggarakan kegiatan pengamanan terhadap objek vital yang meliputi pengawasan tertentu, pengamanan pariwisata, pengamanan VIP, serta audit semua pengamanan objek vital nasional dan objek vital lainnya. Pengamanan wisata kepada Turis yaitu pengamanan perjalanan dan pengamanan keselamat.

“Ditpamobvit Polda Kaltim memiliki pasukan Srikandi yang kerap kali turun langsung membantu masyarakat yang terdampak Pandemi covid-19 yaitu memberikan bantuan-bantuan dan juga memberikan himbauan agar masyarakat tetap melaksanakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19” ujarnya

Selanjutnya dirinya mengimbau jelang Pelaksanaan Pilkada serentak 2020 di masa pademi, agar dilaksanakan dengan memperhatikan Protokol Kesehatan, baik itu penyelengara maupun peserta Pilkada (Paslon dan pendukungnya), sehingga tidak menjadi klaser baru.

“Dihimbau kepada masyarakat apabila ketempat-tempat wisata agar tetap menjaga protokol kesehatan yaitu 3M (Memakai Masker, Mencuci Tanggan dan Menjaga Jarak)” imbaunya

HUMAS POLDA KALTIM

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version