Poldakaltim.com, Paser – Dalam Rangka meningkatkan kemampuan Polres Paser menggelar latihan Pengendalian Massa (Dalmas) bertempat di halaman apel Mapolres Paser, Rabu (21/10/2020).
Kasat Sabhara Polres Paser memimpin pelaksanaan latihan yang diikuti oleh Personel Sat Sabhara dan Staf Polres Paser . Yang mana latihan diawali dengan pemanasan dan peregangan fisik.
Latihan ini dibagi menjadi 2 team yaitu team Dalmas Awal dan Dalmas Lanjut. Dengan materi formasi Dalmas sikap siaga, sikap tempur, dorong maju, Desak maju, dan sikap berlindung.
Sementara itu ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa latihan dalmas dilakukan dengan tujuan untuk menjaga dan melatih ingatan akan kesiapsiagaan personil dilapangan guna meningkatkan ketrampilan dan kemampuan jelang pesta demokrasi Pilkada serentak tahun 2020 di Kabupaten Paser.
Ditambahkan, Kegiatan latihan ini akan dilaksanakan secara rutin, karena selain untuk meningkatkan kemampuan juga untuk menjaga kekompakan dan kesiapsiagaan anggota dilapangan.
“Jika nantinya dalam proses pengamanan, kita dihadapi dengan situasi yang tidak diinginkan hingga harus berhadapan langsung dengan massa, maka Personel sudah dalam keadaan siap,” terang Kombes Pol Ade Yaya.
“Saya harap dalam pelatihan ini, semua personel bersungguh-sungguh, serius dan semangat serta militan sehingga sewaktu-waktu dibutuhkan anggota dapat memahami tugasnya masing-masing,†tutup Kombes Pol Ade Yaya Suryana.
Humas Polda Kaltim