Poldakaltim.com, Samarinda – Dalam rangka menunjang keberhasilan tugas-tugas Kepolisian melalui sinergitas, Bhabinkamtibmas Sempaja Utara turut serta dalam kegiatan pelatihan LPM yang diselenggarakan oleh Kelurahan Sempaja Utara di Aula Kelurahan Sempaja Utara.
Tujuan diadakannya giat pelatihan LPM oleh Kelurahan Sempaja Utara yang dibuka oleh Lurah Sempaja Utara Dimas Kameswara adalah, untuk membina para LPM yang ada di wilayah Kelurahan Sempaja Utara agar lebih memahami akan tugas dan peranannya dalam bersinergi bersama Bhabinkamtibmas, Kelurahan dan lapisan masyarakat yang lain dalam upaya bersama menjaga Kamtibmas, dan turut serta dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah Kelurahan Sempaja Utara.
Bhabinkamtibmas Sempaja Utara turut mendampingi Lurah saat memberikan bantuan kepada para LPM berupa sarana untuk mencuci tangan yang akan dipasang oleh LPM di beberapa titik di Wilayah Kelurahan Sempaja Utara, sebagai wujud Sinergitas bersama dalam mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., mengatakan “keberhasilan tugas-tugas Kepolisian tidak lepas dari peran sinergitas antara Polri, bersama stakeholder yang ada dilapisan masyarakat “.
” Terutama dimana pada saat ini, dimasa Pandemi Covid-19, sinergitas diperlukan dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19, agar imbauan penerapan protokol kesehatan dapat tersampaikan secara menyeluruh kepada seluruh warga masyarakat “. Pungkas Kombes Pol Ade Yaya Suryana.
Humas Polda Kaltim