Poldkaltim.com, Samarinda – Bantuan Percepatan Penanganan Covid-19 dari Pemerintah yang disalurkan oleh BNPB Pusat tiba di Kota Samarinda pada hari ini. Kamis (17/12/2020).

Bantuan tersebut diangkut dengan menggunakan Pesawat Air Asia dan tiba tanpa adanya hambatan di lapangan terbang Bandara A.P.T. Pranoto Samarinda.

Gubernur Kaltim Dr. Ir. H. Isran Noor, M.Si. menerima bantuan tersebut secara simbolis untuk kemudian dipergunakan dalam penanganan pencegahan Covid-19 di wilayah Provinsi Kalimantan Timur.

Dalam kesempatan tersebut, Wakapolsek Sungai Pinang AKP Budiarso turut menghadiri acara penyerahan bantuan percepatan penanganan Covid-19 mewakili Polresta Samarinda.

“Dalam kesempatan ini kita semua bersama menyaksikan keseriusan pemerintah pusat dalam membantu percepatan penanganan Covid-19 di daerah-daerah di Indonesia, termasuk Kalimantan Timur dan Kota Samarinda pada khususnya” Terang AKP Budiarso

“Oleh sebab itu perlu kiranya warga masyarakat memahami pentingnya pencegahan penyebaran Covid-19 dan bekerjasama dengan pemerintah daerah dengan serius menerapkan protokol kesehatan mulai tingkat provinsi sampai ketingkat kelurahan agar krisis Pandemi Covid-19 ini dapat segera kita akhiri.” tambahnya.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version