Poldakaltim.com, Kutai Barat – Aparat keamanan Kepolisian Resor Kutai Barat menyelenggarakan Rapid Test Antigen gratis di Pos Pengamanan Operasi Lilin Mahakam 2020 di wilayah hukum Polres Kutai Barat bersama TNI dan Dishub Kab. Kutai Barat.

Kapolres Kutai Barat mengatakan, kegiatan rapid test antigen gratis bisa diikuti seluruh masyarakat.

“Kami memberikan pelayanan plus kepada masyarakat dalam rangka pencegahan Covid-19. Kami memberikan rapid test antigen gratis kepada warga yang nanti diberikan surat keterangan,” kata Irwan di pos pengamanan Operasi Lilin Mahakam 2020 di Pelabuhan Melak, Kec. Melak, Kab. Kutai Barat, Kamis (31/12/2020).

Irwan mengatakan, masyarakat bisa datang ke pos pengamanan Operasi Lilin Mahakam 2020 di wilayah Kec. Melak, Kab. Kutai Barat.

 â€œWalaupun saya sarankan agar tidak bepergian, tidak usah cuti dulu. Jika memang wajib bepergian, jika memang tidak bisa diwakilkan sama sekali, kami sudah siapkan untuk rapid antigen sehingga bapak-bapak, ibu-ibu, bisa tenang. Jadi bapak, ibu, bepergian bisa bepergian,” ujar Irwan.

Sementara itu Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., menambahkan, pelaksanaan rapid test antigen gratis bertujuan untuk melaksanakan 3T, khususnya tracing dan test di wilayah Kutai Barat.

“Kami tak bosan-bosan menghimbau untuk mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan. Jangan lupa pakai masker, hindari kerumunan, menjaga jarak. Itu saja dulu, sebelum vaksin yang sudah ada ini kita terima bersama-sama nantinya,” tutup Kombes Pol Ade Yaya.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version