Poldakaltim.com, KUKAR – Kapolsek Loa Janan melaksanakan rapat koordinasi bersama Camat Loa Janan Bpk. Muhaji terkait apel siaga bencana Kecamatan Loa Janan, Selasa (12/01/2021).

Adapun maksud dan tujuan dilaksanakannya rapat koordinasi apel siaga bencana untuk kesiapan muspika Kec. Loa Janan dalam menghadapi bencana yang sewaktu-waktu bisa terjadi.

Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., mengatakan bahwasanya dalam penanggulangan bencana ini diperlukan rapat koordinasi yang kuat dalam mempersiapkan segala sesuatunya.

” Dalam penanggulangan bencana alam ini diperlukan sinergi guna mempersiapkan segala sesuatunya, jadi jika ada bencana alam kita sudah siap mengahadapinya”, ucapnya.

Mengingat curah hujan yang cukup tinggi, potensi banjir dan tanah longsor bisa terjadi sewaktu-waktu, diharapkan rapat koordinasi ini dapat memantapkan bentuk penanggulangannya.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version