Poldakaltim.com, Samarinda – Kapolresta Samarinda dan Walikota Samarinda melakukan kunjungan ke dua kampung tangguh yakni di Jalan H.A.M Rifadin RT 25 Kelurahan Harapan Baru Loa Janan Ilir dan RT 82 Kelurahan Loa Bakung Kecamatan Sungai Kunjang.Â
Pertama Kapolresta Samarinda Kombes Pol Arif Budiman,S.I.K.,M.si bersama Walikota Samarinda Dr. Andi Harun serta Tim Supervisi Kampung Tangguh tingkat RT dan PPKM Mikro Polda Kaltim AKBP Bonifasio Rio Rahadianto,S.I.K Di dampingi Pejabat utama Polresta Samarinda Mengunjungi Kampung Tangguh Bumi Rindang Luhur RT.25 KEC. Loa janan Ilir.
Kapolres mengatakan kunjungan tersebut sebagai bentuk dukungan, terhadap kebijakan nasional, terkait pembentukan Kampung Tangguh Covid-19.
Dalam amanatnya Walikota Samarinda Dr. Andi Harun mengatakan “Apresiasi kepada RT, Lurah, Camat, Babinsa dan Bhabinkamtibmas atas kerjasamanya serta masyarakat, sehingga kampung ini terpilih sebagai Kampung Tangguh Nusantara,” ungkapnya.
“Sehingga, saya akan mengabulkan permintaan pak RT, yakni ambulance itu, paling lambat bulan 8 dan CCTV akan segera kami bantu, juga saya akan membantu bibit ikan,” sambungnya.
Ia berharap Kampung Tangguh RT 25 ini bisa menjadi contoh bagi seluruh RT di Kota Tepian, suapaya bisa menjadi kampung tangguh.
“Ya, ini juga tak lepas dari, sinergitas dari pihak kepolisian dan TNI dalam, penanggulangan penanganan Covid-19 hingga saat ini,” pungkasnya.
Sementara itu, Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Arif Budiman,S.I.K.,M.si yang juga turut dalam kunjungan Kampung Tangguh, baik di RT 25 Loa Janan Ilir maupun di RT 82 Loa Bakung Sungai Kunjang mengatakan berkomitmen untuk menjadikan Kampung Tangguh ini, bisa menjadi percontohan, hingga ke nasional.
“Saya ajak bapak Walikota kesini untuk melihat langsung kondisi disini, serta tim penilai dari Polda Kaltim, semoga kampung tangguh ini bisa memenangkan lomba kampung, kampung tangguh,” ungkap Arif.
“Dan tidak hanya saya saja, tetapi masyarakat juga, harus bergotong royong, dalam hal pembangunan kampung tangguh ini, baik pemeliharaannya, perkebunan dan budidaya ikannya nantinya. Ini kami juga menebarkan bibit ikan lele,” sambungnya.
Selain itu, Arif juga mengatakan selain kampung tangguh di Loa Janan Ilir, ia juga berharap kampung tangguh di RT 82 Sungai Kunjang juga bisa lebih berinovasi dan semangat, meski situsi pandemi Covid-19.
“Ya, harus mempertahankan kampung tangguh ini, jangan sampai sini saja, dan mudahan kita bisa menjadikan RT. 82 sebagai aikon Kota Samarinda. Insya Allah saya nanti akan memberikan penghargaaan kepada warga yang telah membangun kampung tangguh di RT 82 ini,” janjinya.
Termasuk dengan menambahkan CCTV agar kampung ini aman dari tindak kejahatan yang masih kerap terjadi. Sehingga tahu kapan itu terjadinya. Tutupnya
Humas Polda Kaltim