Poldakaltim.com, Samarinda – Meningkatnya masyarakat yang terpapar oleh virus corona di beberapa wilayah Samarinda sungguh menarik perhatian kita semua termasuk Kapolsek Samarinda Seberang Kompol Made Anwara SH yang merasa terpanggil untuk ikut membantu mengatasi hal tersebut sesuai dengan bidang keahliannya.
Jum’at pagi (11/06/21), untuk menekan jumlah angka penyebaran virus Covid 19, Kompol Made Anwara SH menurunkan personilnya melaksanakan operasi yustisi di Jln Sultan Hasanuddin, Samarinda Seberang.
Pelaksanaan operasi yustisi covid-19 pagi ini dilakukan sebagai bentuk upaya pencegahan penyebaran virus corona agar tidak meluas, dengan menyasar para pengendara/pengguna jalan yang melintas tanpa memakai/menggunakan masker.
Selain itu, personil Polsek Samarinda Seberang juga memberikan himbauan kepada masyarakat yang ada disekitar lokasi maupun yang melintas untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam keseharian agar terhindar dari tertularnya virus tersebut.
Pelaksanaan operasi yustisi covid-19 yang dilakukan secara rutin dan terus menerus diharapkan mampu menekan penyebaran virus corona dengan tetap menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.
Selama pelaksanaan juga dibagikan masker kepada masyarakat yang melintas sebanyak 20 (dua puluh) masker dan melakukan himbauan kepada masyarakat secara humanis sehingga dalam pelaksanaan dapat berjalan baik dengan situasi aman dan kondusif.
Humas Polda Kaltim