Poldakaltim.com, Samarinda – Dalam rangka HUT Bhayangkara Ke 75 tahun 2021 Polresta samarinda di melaksanakan Bakti Sosial berupa kerja bakti di Masjid-Masjid, Gereja-gereja Dan Taman makam Pahlawan Di wilayah Kota Samarinda
Dalam kegiatan kerja bakti tersebut dilaksanakan oleh PJU Polresta Samarinda serta Personil Polresta Samarinda. Jumat (25/06/2021).
Kapolresta Samarinda Kombes Pol Arif Budiman, SIK., M.Si mengungkapkan bahwa kegiatan ini digelar sebagai Bakti Sosial Polri dalam rangka HUT Bhayangkara Ke 75 dan untuk menjaga kebersihan lingkungan agar terbebas dari penyakit termasuk Covid-19 serta membersihkan tempat fasilitas umum agar dapat dimanfaatkan oleh seluruh warga Kota Samarinda dan sekitarnya.
Ia juga mengatakan bahwa kerja bakti yang digelar oleh Polresta Samarinda adalah sebagai wujud kedekatan dan kehadiran Polisi di tengah-tengah masyarakat, dimana Polisi merupakan pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Gotong royong merupakan warisan leluhur kita pada jaman dulu, maka dari itu kita harus melestarikannya.
Humas Polda Kaltim