Poldakaltim.com, PENAJAM – Kapolda Kaltim Irjen Pol. Drs. Herry Rudolf Nahak, M.Si., didampingi Dir Krimsus Polda Kaltim, Dir PAM Obvit, Dansat Brimobda Kaltim, Wadir Lantas Polda Kaltim,, Wadir Krimum Polda Kaltim, Kabag Dalps Biro Ops Polda Kaltim dan Staf Spri Kapolda, meninjau lokasi calon Ibu Kota Negara di Kec. Sepaku, Kab. Penajam Paser Utara, Selasa (22/6/2021).
Dengan menggunakan kendaraan roda 4, Kapolda Kaltim Irjen Pol Herry Nahak bersama para pejabat utama Polda menyusuri kampong-kampung yang ada di kabupaten tersebut.
Kapolda Kaltim menerangkan telah menyiapkan langkah-langkah strategis dalam menjaga dan meningkatkan kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya menyambut Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kaltim.
“terkait persiapan IKN konsep dari pemerintah pusat masih terus berjalan, mempersiapan IKN yang smart city salah satunyaâ€tuturnya
Humas Polda Kaltim