Poldakaltim.com, Balikpapan – Bertempat di Aula Kodam VI/Mulawarman, Kapolda Kaltim Irjen Pol Drs. Herry Rudolf Nahak, M.Si., di damping Kapolresta Balikpapan, Kombes Pol Turmudi, S.I.K., hadiri Syukuran HUT Ke 63 Kodam VI/Mulawarman, Senin (19/7/2021).
Dalam acara syukuran tersebut turut dihadiri pula oleh Gubernur Kalimantan Timur Dr. Ir. H. Isran Noor, M.Si., Danlanud Balikpapan, serta Danlanal Balikpapan.
“Atas nama pribadi, pemerintah provinsi dan seluruh masyarakat Kalimantan Timur, kami ucapkan Dirgahayu Kodam VI/Mulawarman. Semoga kerja keras dan jerih payah jajaran TNI dan keluarga besar Kodam VI menjadi nilai ibadah yang diridhoi Allah SWT,†ucap Gubernur Kaltim dalam sambutannya.
“Semoga keluarga besar Kodam VI / Mulawarman dalam bekerja semakin profesional dalam mengabdi untuk bangsa dan rakyat Indonesia.  TNI bersama rakyat, membangun untuk kemajuan Negara Kesatuan Republik Indonesia,†imbuhnya.
Meski berlangsung sederhana, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19, acara syukuran HUT Kodam tetap berlangsung khidmat. Tampak keakraban antara jajaran TNI/Polri, pemerintah daerah dan masyarakat dalam acara tersebut.
Humas Polda Kaltim