Poldakaltim.com, Tana Paser – Merayakan Hari Raya Idul Adha 1442 H, Polres Paser sembelih 11 ekor sapi dan 3 ekor kambing, pelaksanaan penyembelihan dilakukan di berbagai lokasi yang berbeda guna mengantisipasi kerumunan di masa pandemi Covid-19, diantaranya halaman Masjid Bina Taqwa Polres Paser, Polsek Muara Samu, Polsek Tanjung Harapan dan Polsek Kuaro
Penyerahan hewan kurban secara simbolis oleh Kapolres Paser Eko Susanto, S.I.K., yang di serahkan kepada Ketua Panitia Kurban Kabag Sdm Tohari Kuswitanto bertempat dihalaman Masjid Bina Taqwa Polres Paser Selasa (20/7/2021)
Kapolres Paser mengatakan pelaksanaan kurban tahun ini karena pandemi Covid-19 mengikuti Surat Edaran Kemenag nomor 15 tahun 2021 tentang Penerapan Protokol Kesehatan dalam Penyelenggaraan Shalat Hari Raya Idul Adha dan Pelaksanaan Qurban Tahun 1442 H/2021 M untuk pemotongan hewan kurban dilakukan di halaman Masjid Bina Taqwa Polres Paser untuk menghindari kerumunan warga.
“daging kurban dari 11 sapi dan 3 kambing nantinya akan didistribusikan atau diantar oleh Panitia kepada masyarakat yang berhak menerima untuk mencegah kerumunan sedang untuk di Polsek Kuaro, Polsek Muara Samu dan Polsek Tanjung Harapan di bagikan di sekitar lingkungan Polsek masing-masing katanya.
Kapolres berharap momen perayaan Idul Adha dapat saling berbagi kebahagiaan dengan masyarakat terutama ditengah di masa-masa sulit akibat dampak pandemi Covid-19 dan di berlakukanya PPKM berbasis Mikro.
“yang terpenting dapat sama-sama merasakan kebahagiaan di hari raya ini walaupun ditengah situasi pandemi Covid-19 â€pungkasnya
Humas Polda Kaltim