Poldakaltim.com, KUKAR – Tiga Pilar Kamtibmas di Kabupaten Kutai Kartanegara melaksanakan kunjungan lapangan di PT. Murni Gas Raya Km. 11 Loa Janan Desa Purwajaya Rt. 18, Selasa (27/07/2021).

Pada kesempatan tersebut Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah bersama Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Arwin Amrih Wientama dan Dandim 0906 Kutai Kartanegata Letkol Inf. Charles Alling berkunjung ke PT. Murni Gas Raya dalam rangka pengecekan dan pemantauan produksi liquid Oksigen sebagai bahan baku gas Oksigen.

Kunjungan kerja 3 pilar kamtibmas Kab. Kukar ini disambut oleh manager PT. Murni Gas Raya Bpk. Peki Gozali beserta stafnya.

Permintaan gas oksigen yang meningkat di kalangan masyarakat membuat Bupati, Kapolres dan Dandim untuk meninjau langsung proses produksi liquid oksigen yang mana dalam keadaan aman sebagai bahan baku gas oksigen.

Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Arwin Amrih Wientama mengatakan bahwa PT. Murni Gas Raya ini memproduksi liquid nitrogen dan liquid oksigen dengan produksi rata-rata 16 ton/ 4 hari.

“Untuk kebutuhan produksi sendiri masih dalam keadaan aman, Namun dalam hal ini PT. Murni Gas Raya tidak melayani pengisian tabung gas oksigen, dalam artian disini hanya memproduksinya”, Jelasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Tim Kesehatan Bpk. Supriadi, Kabag Ops Polres Kutai Kartanegara AKP M. Aldy Harjasatya, Kapolsek Loa Janan IPTU Aksarudin Adam, Camat Loa Janan Bpk. Muhaji dan Anggota DPRD Kab. Kutai Kartanegara Bpk. Johansyah.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version